Wednesday, July 6, 2011

DO and DO NOT dalam CAMPING !


Yang boleh dan atau malah dianjurkan.
Sejauh ini belum ada ketentuan yang spesifik yang mengatur masalah siapa yang boleh atau tidak boleh berkemah, asalkan orang itu sehat dan sedang tidak menjalani hukuman kurungan-badan; jadi menurut saya siapa saja boleh ikut camping.

Boleh membawa apa saja yang dibutuhkan, sejauh dia bisa membawanya sendiri; pakaian ganti (terutama pakaian dalam), selimut atau kantong-tidur dan alas tidur, peralatan mandi (handuk+toiletries, tidak wajib, asal jangan juga pinjam sama orang-lain) perlengkapan-makan (boleh juga pakai daun yang tersedia di alam), perlengkapan darurat (kompas, lilin, korek-api, obat-obatan pribadi, peluit, flashlight/lampu senter, plastic jerican 3 sampai 5 liter) peralatan penunjang semisal jaket, sarung, topi dan sandal-gunung (bukan sandal untuk ke kamar-mandi juga bukan sandal untuk pergi ke Mall).

Peralatan di atas tentu saja untuk berkemah di wilayah tropis seperti Indonesia dengan cuaca yang khas cuaca di khatulistiwa. Untuk berkemah di wilayah sub-tropis atau yang menjauhi equator persyaratannya jauh lebih complicated mengingat perbedaan suhu siang dan malam lebih ekstrem lagi.

Makanan yang dibawa dianjurkan makanan yang tahan lama dan mudah bahkan bisa dikonsumsi tanpa harus diolah lagi, cukup dengan dipanaskan. 


Yang Tidak Boleh bahkan Dilarang.
Orang Sakit sebaiknya tidak pergi berkemah, juga mereka yang sedang menjalani masa kurungan-badan. Bisa ribet urusannya dan bakalan bikin susah orang-lain.

Aturan Camping yang tidak tertulis adalah, JANGAN NYUSAHIN TEMAN, jadi jangan bawa perlengkapan pribadi kelewat banyak lalu orang-lain/temannya yang disuruh bawa, hal ini dilarang banget.

Walaupun ada pendidikan moral dalam kegiatan camping untuk saling tolong-menolong, bukan berarti kita datang hanya dengan membawa mulut dan perut semata, lalu selebihnya berharap belas-kasih teman, camping melatih semangat kemandirian, siap berbagi dan bersedia menerima.

Jangan biasakan pinjam-meminjam peralatan pribadi, karena itu akan membebani/menyusahkan teman. 

Jangan lupa daftar peralatan yang dibutuhkan setiap Anda mempersiapkan perlengkapan pribadi untuk setiap kegiatan perkemahan.

Perlengkapan Regu atau Kelompok.
Diluar perlengkapan perorangan, disebut sebagai perlengkapan Regu atau bisa juga disebut perlengkapan Kelompok.

Tenda dan peralatan Memasak biasanya masuk dalam kategori ini, meskipun di kelompok yang sudah maju banyak anggotanya sudah memperlengkapi diri dengan tenda dan peralatan memasak sendiri-sendiri.

Banyak kelompok juga memperlengkapi diri dengan alat olah-raga, permainan dan hiburan, hal ini dilakukan dengan maksud agar acara perkemahan berlangsung meriah, fun dan tidak mebosankan.

Alat penunjang seperti cable-roll, emergency-lamp, roll selang air, perkakas (obeng-tang) dan peralatan bantu lainnya masuk dalam keompok alat penunjang bagi berhasilnya misi suatu acara perkemahan.

No comments:

Post a Comment